السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه
semoga bermanfaaat

°\(^▿^)/°

Jumat, 13 Juli 2012

7.9.4.2 Boyband Korea yang debut diluar negeri



Salah satu contoh “barang panas” dalam K-pop adalah 7.9.4.2. Band yang lebih terkenal dengan panggilan Chil-Gu-Sa-E (pelafalan angka dalam bahasa Korea) ini baru melempar satu single “I’ll Be Famous” tetapi sudah didaulat tampil di Boyz Nite Out, Singapura.
Kalau dipikir-pikir, bermodal satu lagu, apa saja yang akan dilakukan Yoo Haenghoon, Jo Hoon, Lim Jonghyun dan Kim Eungjoo di panggung selama 30 menit? Seperti tidak ada boyband K-pop lain saja bukan?
Ternyata walau hanya berbekal dua lagu (“I’ll Be Famous” dan “Missed You”) plus tiga lagu kover, sambutan yang mereka dapat tidak kalah dari para “senior” mereka — Shinee, Jay Park, B1A4 & Teen Top — yang tampil malam itu.
Anggota yang terakhir sekaligus yang termuda (maknae), Eungjoo beradu akting juga bersama Tim Hwang dan Revalina S. Temat dalam drama “Saranghae” yang diputar di Indosiar. Sementara teman-temannya tampil sebagai pemeran pembantu. Ini berarti Chilgusae memulai kiprahnya langsung ke jalur “internasional” alias di luar korea.
Berikut ini cuplikan wawancara saya bersama Chilgusae dalam kesempatan ramah-tamah:
Kenapa namanya 7.9.4.2?
Jo Hoon: Nama 7.9.4.2 dilafalkan dalam bahasa korea menjadi “Chil-gu-sa-e” yang sepintas mirip seperti ucapan “Chin-gu-sa-e” yang artinya teman. Dengan nama ini, kami ingin grup bisa dijangkau sepertinya seorang teman dalam berinteraksi dengan penggemar kami.
Hang Hoon: My favorit artis dari Korea adalah Kim Gun Mo. Ia diakui sebagai penyanyi legenda. Saya mengagumi gaya menyanyinya karena ia mempunyai kecenderungan bernyanyi seperti ia sedang mengobrol dengan teman. Terdengar akrab sehingga lagu yang ia nyanyikan bisa diterima pendengarnya lebih personal. Itulah yang saya harapkan — setidaknya — dari nama grup kami tersebut.
Di dunia K-pop kini banyak sekali boyband. Apa yang membedakan kalian dengan grup lainnya?
Hun:
Saya adalah penggemar Rain. Tidak hanya dikenal internasional, Rain juga punya karisma menguasai panggung. Bakat musik serta kemampuannya yang beragam dalam industri hiburan adalah hal-hal yang saya sangat kagumi. Saya tidak menolak jika bisa masuk dalam kategori yang sama dengannya.
Jong Hyun: Memiliki kemampuan untuk menyanyikan berbagai jenis musik dan menunjukkan dengan kemampuan vokal kami dengan kedalaman emosi adalah yang ingin kami capai. Saya ingin seperti Kim Bum-Soo, ia idola saya.
Eung Joo: Tidak hanya diakui di Korea tetapi baru-baru ini, ia menciptakan fenomena tersendiri di dunia musik internasional. Namanya Xia. Saya sangat mengaguminya terutama karena suara serak dan uniknya. Benar-benar memberi inspirasi. Itu juga suara yang jarang ditemukan sebagai seorang musisi. Saya berharap suatu hari saya bisa menjadi artis yang serba bisa.
Lewat Facebook, kalian mengumumkan keterlibatan kalian dalam kolaborasi produksi drama “Saranghae”. Bagaimana kalian bisa terlibat dalam produksi ini?
Hang Hoon:
Kami mendapat telepon dari tim produksi untuk mencoba audisi. Di drama musik saya berakting sebagai Danny. Sedangkan yang lain akan tampil sebagai boyband. Kami lalu mengadakan rapat dengan tim audisi dan akhirnya kami mendapat bagian dalam drama tersebut.
Untuk Eung Joo, apakah sulit berakting? Mana yang lebih disuka? Akting atau menyanyi?
Eung Joo:
Mungkin lebih tepat dibilang rasanya saja yang berbeda. Akting dalam sebuah drama musik sangatlah berbeda dengan berakting dalam sebuah produksi drama. Semua memiliki tingkat kesulitan yang berbeda. Namun, selama syuting dalam drama, saya mengakui kesulitan terbesar adalah perbedaan komunikasi. Saya pribadi sangat menikmati akting dan menyanyi. Jadi, susah jika harus memilih.
Pertanyaan terakhir, seperti apa sih tipe cewek yang kalian suka?
Hoon:
Hm… Kami punya selera cewek yang berbeda tetapi secara keseluruhan, saya bisa simpulkan, kami suka cewek yang enerjik, stbergayaylish tetapi pada saat yang sama, punya kepribadian yang rendah hati.

sorce : yahoo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

saya menerima komentar yang tidak terdapat unsur yang aneh aneh so kalian tulis yg bner aja ya comen2nya..
gamsahamnida ^^